Senin, 21 Oktober 2013

Anis Marsella - Amoy Goyang Dankdhut


Judul Album : Amoy Goyang Dankdhut
Artis : Anis Marsella
Tahun Produksi : 1991
Music Director : Rudy Group
Produser : Hadi Sunyoto
Produksi : HP Records & Metrotama Records
Distributor : Dwi Records

Pangsa pasar musik mandarin di Indonesia sebenarnya cukup luas, tapi karena kebijakan politik Indonesia saat itu yang tidak membebaskan budaya tionghoa berkembang secara luas, maka jarang juga album-album rekaman berbahasa mandarin yang dirilis di pasaran. Untuk menyiasati ini, akhirnya lagu-lagu mandarin itupun diadaptasi dalam lirik bahasa Indonesia dan terbukti cukup berhasil juga mengantarkan penyanyi spesialis di genre ini antara lain YULIA YASMIN dan MARIO pada era 80an. Memasuki era 90an, genre ini mengalami perubahan, terutama saat demam disko dangdut mulai melanda industri musik. Muncul penyanyi-penyanyi baru di genre ini diantaranya ANIS MARSELLA yang langsung mencuri perhatian saat merilis album AMOY GOYANG DANKDHUT ini. Lagunya yang sudah familiar dikemas dalam irama yang saat itu sedang booming memang menjadi selling point yang cukup kuat sehingga lagu inipun laris manis di pasaran dan mengangkat nama ANIS MARSELLA ke jajaran depan penyanyi disko dangdut saat itu. Album ini sendiri sebenarnya bukan album full Anis karena hanya satu lagu yang dibawakannya, selebihnya ada MARIO, RURY MODISKA dan TUTY KARDI. 

Track List:

1. AMOY GOYANG DANKDHUT
Lirik : Eddy Karsono
Anis Marsella
2. DAYUNG SAMPAN
NN
Mario
3. PANTUN
Ludy G
Tuty Kardi
4. KAU SELALU DIHATIKU
Lirik : Lucy T.
Mario
5. KARENA RINDU
Lirik : Eddy Karsono
Rury Modiska
6. LING LING
Ashari
Mario
7. PRIA BERMATA BIRU
Lirik : Mario
Rury Modiska
8. SELAMAT TINGGAL KEKASIHKU
Ludy G.
Mario
9. OH LILIAN
Ludy G & Apul
Mario
10. MERANA
Ludy G.
Mario





AMOY GOYANG DANKDHUT

Kau pria yang menawan
Oh manis senyumanmu
Disaat ku berkenalan
Di jembatan lima alamatmu

Kau pakai baju biru
Oh terpikat hatiku
Diam diam dihatiku
Jatuh cinta kepada dirimu

Amoy oh Amoy
Kau panggil namaku
Alangkah senang hatiku
Tiada kusangka 
Cepatnya berlalu
Kini kau jadi pacarku

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Swalla (Feat. Nicki Minaj & Ty Dolla $ign) Lyrics - Jason Derulo

[Nicki Minaj:] Drank Young Money [Jason Derulo:] Love in a thousand different flavors I wish that I could taste them all tonight No, I ain&#...